Selasa, 10 Januari 2017



         kelas xi ips 3 kerjakan soal di bawah ini
         kumpulkan dengan memakai kertas lampiran saat jam pelajaran geografi selesai
         ( tanggal 11 Januari 2017 )
 


                  A. Pilih salah satu jawaban yang paling tepat.
 1. Suatu kondisi yang menunjukkan bentuk perubahan jumlah penduduk yang terus meningkat disebut ....
a. dinamika penduduk
b. pertambahan penduduk
c. stabilitas penduduk
d. kuantitas penduduk
2. Pelaksanaan sensus yang dikenakan bagi mereka yang pada saat diadakan sensus benar-benar bertempat tinggal di daerah itu disebut sensus ....
a. de justice
b. de jure
c. de venture
d. de facto
3. Berikut ini bukan faktor yang memengaruhi kualitas penduduk adalah tingkat ….
a. pendidikan
b. kelahiran
c. pendapatan
d. kesehatan
4. Permasalahan pendidikan penduduk berkaitan erat dengan masalah ....
a. kualitas sumber daya manusia
b. kuantitas sumber daya manusia
c. kelestarian sumber daya alam
d. pengelolaan sumber daya alam
5. Berikut faktor-faktor penyebab rendahnya pendidikan di Indonesia, kecuali ....
a. kurangnya kesadaran masyarakat akan arti pentingnya pendidikan
b. sarana prasarana yang memadai
c. pendapatan masyarakat rendah
d. biaya pendidikan yang tinggi
6. Tingkat kesehatan penduduk dapat diukur berdasarkan parameter berikut ini,  kecuali ....
a. angka kematian bayi
b. angka kematian kasar
c. umur harapan hidup
d. angka kesejahteraan
7. Di bawah ini permasalahan- permasalahan kependudukan yang dihadapi Indonesia, kecuali ....
a. jumlah penduduk yang banyak
b. tingkat pendidikan yang rendah
c. pertumbuhan penduduk yang lambat
d. persebaran penduduk yang kurang merata
8. Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi pertumbuhan penduduk dapat dilakukan pemerintah dengan mencanangkan program ....
a. posyandu
b. keluarga berencana
c. peningkatan gizi keluarga
d. puskesmas keliling
9. Dampak pertumbuhan penduduk yang pesat adalah sebagai berikut, kecuali meningkatnya ….
a. gizi keluarga
b. kriminalitas
c. pemukiman kumuh
d. pengangguran
10. Berikut yang bukan termasuk dampak negatif dari persebaran penduduk yang kurang merata bagi daerah yang padat adalah  ....
a. fasilitas sosial tidak memadai
b. munculnya kriminalitas
c. lahan pertanian makin sempit
d. tenaga kerja kurang tersedia

B . Jawablah pertanyaan berikut ini singkat dan jelas.
1. Jelaskan perbedaan sensus de jure dan sensus de facto .
2. Apakah kegunaan sensus penduduk itu?
3. Bagaimanakah upaya untuk mengatasi persebaran penduduk yang tidak merata?
4. Apakah yang dimaksud  dengan angka beban ketergantungan?
5. Bagaimanakah upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan penduduk yang berkaitan dengan kualitas penduduk?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar